Jakarta, 11 September 2022
Dalam rangka memperkuat kerja sama dengan pihak swasta dari negara mitra utama, pada tanggal 1 September 2022, Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional, Edi Prio Pambudi mewakili Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto pada Pertemuan dengan Delegasi Bisnis European Union-ASEAN Business Council (EU-ABC) yang dipimpin oleh Vice Chairman EU-ABC Tassilo Brinzer di Kantor Kemenko Perekonomian.
Pertemuan dengan Delegasi Bisnis EU-ABC ini bertujuan untuk membahas beberapa hal terkait Presidensi G20 Indonesia, Indonesia Chairmanship di ASEAN tahun 2023, upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi, reformasi struktural melalui Undang-Undang Cipta Kerja, low carbon economy, hilirisasi komoditas industri nikel, hingga percepatan penyelesaian perundingan Indonesia European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU-CEPA).
Pada kesempatan tersebut, Delegasi EU-ABC mendukung percepatan penyelesaian perundingan IEU-CEPA. EU-ABC juga menyatakan siap membantu meningkatkan iklim investasi dan berusaha di Indonesia. Selain itu, EU-ABC juga menyatakan ketertarikannya untuk bekerja sama dalam isu perubahan iklim di Indonesia.
Pada pertemuan tersebut, Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional, Edi Prio Pambudi yang juga merupakan Co-Sherpa G20 Indonesia turut mengundang sektor swasta yang tergabung dalam EU-ABC untuk ikut berpartisipasi dan bekerja sama dalam menghasilkan concrete deliverables Presidensi G20 Indonesia.
Comments